Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Danlantamal V Hadiri Pembekalan Chief Corps Perwira Korps Pelaut WilayahTimur | Lawu Post

Danlantamal V Hadiri Pembekalan Chief Corps Perwira Korps Pelaut WilayahTimur

Minggu, 22 April 20180 comments

Surabaya (LawuPost.Com) Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut V ( Danlantamal V) Laksma TNI Edwin, S.H. berkesempatan menghadiri pembekalan Asisten Operasi (Asops) Kasal, Laksda TNI Aan Kurnia, S.Sos selaku Chief Corps Pelaut dalam Safari Pembinaan Korps (Binkorps) Pelaut kepada  Perwira Korps Pelaut wilayah timur yang dilaksanakan di Graha Samudera Bumimoro (GSB) Kodiklatal, Surabaya Kamis (19/4/2018).

Sedikitnya 829 perwira korps Pelaut memadati gedung GSB guna menyimak pengarahan atau pembekalan dari Asops Kasal. Para Pelaut tersebut berasal dari delapan kotama TNI AL di Surabaya dan gabungan wilayah timur, yakni Koarmatim, Kodiklatal, AAL, STTAL ,  Lantamal V, Lantamal Wiltim, Satlinlamil Surabaya , dan  Puspenerbal .

Kegiatan safari Binkorps Pelaut tersebut juga turut dihadiri Pangarmatim, Dan Kodiklatal, Gubernur AAL, Kadisopslatal, KS Armatim , Danlantamal V, Danguskamlatim, Danpuspenerbal, DanKodikopsla, Dirdiklat Kodiklatal , Danlantamal VI Makassar, Danlantamal VIII Manado, dan  Danlantamal IX Ambon.

Dalam pembekalan atau pengarahannya, Asops Kasal menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan Safari Binkorps Pelaut adalah sebagai ajang silaturahmi dan komunikasi, serta merupakan bagian dalam pembinaan personel Korps Pelaut. Selain itu, memiliki integritas moral dan loyalitas yang utama dalam melaksanakan tugas sebagai Perwira Pelaut akan meningkatkan profesionalisme sebagai prajurit TNI Angkatan Laut.

Lebih lanjut Asops Kasal mengatakan Great Leader Start Off As Good Follower, yang dapat diartikan bahwa sebelum menjadi Leader harus menjadi Follower yang baik. Pada intinya Perwira Pelaut harus mampu untuk mempersiapkan diri menjadi pemimpin di levelnya yang mampu mengatur diri, menyiapkan kemampuan profesi dan menampilkan kinerja yang optimal serta jaga kekompakan dalam menjalankan tugas untuk menjadi TNI AL yang lebih baik.

“Selama perjalanan karier diharapkan semuanya dapat membentengi diri dari hal-hal yang tentunya dapat merugikan TNI Angkatan Laut maupun karier dan masa depan para perwira semuanya,” ujar Asops Kasal

Pada kesempatan tersebut Asops Kasal juga menginformasikan bahwa dalam waktu dekat akan ada kegiatan-kegiatan yang penting diantaranya Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) Tahun 2018 yang akan dilaksanakan di Lombok yang melibatkan 23 Negara, PPRC dan Rim Of Pacific (Rimpac) 2018 di Hawaii dan diharapkan agar dapat dipersiapkan dengan baik.

Setelah melaksanakan pemberian pengarahan dihadapan seluruh Perwira Korps Pelaut dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab antara perwira Korps Pelaut dengan Asops Kasal.(Lantamal V/Red)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost