Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Prajurit Yonmarhanlan V Ikuti Latihan Penanggulangan Wabah Covid 19 | Lawu Post

Prajurit Yonmarhanlan V Ikuti Latihan Penanggulangan Wabah Covid 19

Rabu, 15 April 20200 comments

Surabaya (LawuPost.Com) Dalam rangka mencegah penularan Virus Corona (Covid-19) di wilayah kerja Lantamal V Prajurit dari Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan)  V Surabaya mengikuti pelatihan kesehatan dan penggunaan APD (alat pelindung diri) yang di laksanakan  didepan ruang Fitness Lantamal V dalam rangka menghadapi dan menangani wabah virus Corona (Covid-19) dengan mengundang pembawa materi dari Dinkes Prov Jatim ,BPBD, Diskes Lantamal V Dan KKP, yang secara resmi dibuka langsung oleh Danlantamal V Laksma TNI Tedjo Sukmono, S.H., CHRMP., Jl. Laksda M. Nazir No.56, Tanjung Perak Surabaya, Rabu (15/4).

Dalam sambutannya Danlantamal V mengatakan bahwa TNI selain melaksanakan tugas pokok menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI serta segenap bangsa Indonesia. salah satu tugas TNI dalam operasi militer selain perang (OMSP) diantaranya adalah memberi bantuan kepada pemda dan istansi lain. dalam hal ini menangani pencegahan penyebaran COVID-19 yang semakin meluas. Lantamal V Beserta Jajarannya senantiasa dituntut memiliki kesiapan dan kecepatan dalam melaksanakan tugas perbantuan tersebut sehingga berhasil dan berdaya guna.

Kegiatan latihan selama 3 hari dimulai dari tanggal 13 s/d 15 ini diikuti oleh seluruh perwakilan dari Satuan Kerja Lantamal V Kegiatan ini diisi dengan sosialisasi tentang dampak virus Covid-19 yang disampaikan oleh Kadiskes Lantamal V Kolonel Laut (K) drg. Bima Pramundita, Sp,. Prost,. M. Kes. 
Dalam kegiatan ini juga disampaikan tata cara penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) yang benar oleh Lettu Laut (K/W) dr. Pipit dari Rumkit Oepomo serta  penyampaian kebijakan pengamanan pembatasan Sosial Berskala Besar (PSPB) dalam penanggulangan Wabah Covid-19 di Wilayah kerja Lantamal V oleh Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Andi Ichsan, S.H,.M. M.

Selanjutnya, Danlantamal V Laksamana Pertama TNI Tedjo Sukmono, S. H, CHRMP juga berharap personel Lantamal V dan Yonmarhanlan V dapat melaksanakan latihan penanggulangan dampak virus Covid-19 ini dengan benar guna mendukung program Pemerintah sampai dengan berakhirnya wabah ini.

Hadir dalam kegiatan latihan tersebut para Asisten Danlantamal V Perwira Staf Lantamal V dan peserta latihan dari Yonmarhanlan V Surabaya.


Team Redaksi www.lawupost.com
Ucu S / Wahyudi

Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost