Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Penataan Kantor Desa Kertajaya | Lawu Post

Penataan Kantor Desa Kertajaya

Rabu, 30 Agustus 20170 comments

CIAMIS (LawuPost.Com) Pembentukan Desa Kertajaya sebagai Desa pemekaran dari Desa Kertayasa, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Ciamis Nomor: 12 Tahun 2010 dan diresmikan tanggal 11 Januari 2011 oleh Bupati Ciamis saat itu H. Engkon Komara. Memiliki luas wilayah 557,876 Ha., jumlah penduduk 1943 tersebar di 3 Dusun yaitu: -Dusun Susuru, -Dusun Dayeuh Landeuh, -Dusun Cirukem. Mengusung Visi “Dengan Bekal Iman Dan Taqwa Serta Kearifan Lokal, Kita Wujudkan Masyarakat Kreatif, Inovatif, Mandiri Dan Sejahtera”. Ada yang sangat menarik di Desa Kertajaya tentang terciptanya kerukunan antar umat beragama dan sampai sekarang belum pernah terjadi adanya pertentangan apalagi pertikaian diantara pemeluk yang beragam. Keterangan dari Kepala Desa Kertajaya Totoy Herdianto (16/8/17) didapat data pemeluk Katholik 125 orang, Protestan 20 orang, Penghayat Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa 67 orang dan Islam 1.731 orang.

Dimulai awal bulan Juli dan selesai awal bulan Agustus 2017, Desa kertajaya telah sukses mengerjakan perluasan gedung kantor Desa dan pengadaan seperangkat meja rapat, meja kerja, kursi rapat dan kursi tamu. Untuk memenuhi kebutuhan biaya, Desa Kertajaya mendapatkan bantuan keuangan dari Kabupaten Ciamis senilai Rp. 100.000.000,-. Walau masih bisa dikatakan Desa baru namun urusan pembangunan sudah mampu mensejajarkan diri dengan Desa lain yang sudah lama, apalagi dukungan stimulan dari pemerintah sekarang boleh dibilang cukup besar nilainya. Beberapa piagam penghargaan telah diraih diantaranya: - Juara 1 peserta terbanyak pengajian bulanan BKMM, - Terbaik 1 dalam penerimaan dan penyaluran zakat fitrah, - Desa yang berprestasi dalam pencapaian penerimaan PBB, - Desa dengan prosentase pengumpul infaq sebesar 100% dan masih banyak yang lainnya.

Totoy Herdianto yang tidak lama lagi akan segera mengakhiri masa bhaktinya sebagai kepala Desa Kertajaya merasa terpacu dan makin semangat berbuat lebih baik lagi, semuanya bisa tercipta berkat dukungan dan partisifasi aktif dari berbagai pihak. Pada kesempatan ini pula saya selaku Kepala Desa mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Ciamis dan masyarakat Desa Kertajaya yang telah mendukung penuh hingga pembangunan diberbagai sektor bisa terlaksana sesuai harapan. (Dadan)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost