Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) SMAN I Kawali Juara Umum O2SN | Lawu Post

SMAN I Kawali Juara Umum O2SN

Selasa, 17 Mei 20160 comments

Ciamis (LawuPost) - Olimpiade Olah Raga Siswa Nasional merupakan suatu wahana untuk pembinaan jasmani, kesehatan unjuk kompetensi dan prestasi di bidang olah raga sekaligus dapat menjadi wadah untuk menyalurkan minat dan bakat di bidang olah raga. Peningkatan kondisi kesehatan dan daya kreatifitas siswa dapat diupayakan melalui beberapa kegiatan diantaranya melalui kegiatan olah raga dan seni.

Perkembangan dunia olahraga yang dinamis menuntut kita untuk menyikapi perkembangan tersebut terhadap lingkungan, baik di lingkungan pendidikan atau di lingkungan masyarakat. O2SN merupakan salah satu kegiatan yang merupakan program dari KEMENDIKBUD untuk ikut serta membangun bangsa melalui kegiatan olahraga. Hal itu ditunjukan dengan terus berjalannya kegiatan ini dari tahun ke tahun secara rutin,  mulai tingkat SD, SMP dan SMA.

Hal tersebut diutarakan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Ciamis, Drs. H. Toto Marwoto, M.Pd. sewaktu membuka secara resmi kegiatan O2SN tingkat SMA se-Kabupaten Ciamis yang dipusatkan di Kampus SMAN I Kawali. Menurutnya pentas O2SN sebuah proses pembentukan kemandirian siswa didik untuk menjadi pendamping di masyarakat.

Di katakan Kadisdik, mudah-mudahan dengan kegiatan ini menjadi sebuah motivasi yang tinggi bagi siswa disamping siswa nantinya bisa lebih terpanggil untuk memberikan sesuatu hal nyata. Tentunya sesuatu hal nyata itu dari berbagai aspek bagi keagamaan seni kearipan lokal, seni tradisional dan olahraga. “Dapat kita bayangkan bila saja tidak ada yang melestarikan seni tradisional kearipan lokal dan olahraga ini kedepan mau apa jadinya”, kata H. Toto.

Ketua Ikatan Guru Olah Raga (IGORA) Kabupaten Ciamis, Beben Hemara, M.Pd di sela-sela kegiatan O2SN tingkat SMA se-Kabupaten Ciamis menegaskan tentang tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan Kegiatan O2SN  ini meliputi adanya peningkatan kemampuan pelajar dalam  berbagai cabang olahraga, memberikan kesempatan kepada para pelajar untuk mempraktekan keterampilan dalam olahraga dalam ajang yang resmi, memberikan kesempatan kepada sekolah-sekolah untuk mengukur sampai sejauhmana perkembangan pembinaan olahraga disekolahnya masing-masing serta sebagai ajang seleksi atlit pelajar untuk dikirimkan ke O2SN tingkat Propinsi, sekaligus sebagai ajang silaturahmi insan-insan olahraga tingkat SMA se-Kabupaten Ciamis.

Sasaran Utama dari kegiatan O2SN, tandas Beben, para pelajar SMA yang berada di wilayah kerja Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ciamis dengan melibatkan sejumlah pelajar yang memiliki keterampilan olahraga. “Diharapkan dari kegiatan O2SN ini, perkembangan olahraga di Kabupaten Ciamis, khususnya di tingkat SMA  semakin meningkat “tandasnya.

Selain itu, tambah Beben, manfaat yang diharapkan dari kegiatan O2SN para Guru Penjasorkes, terbuka kesempatan untuk mengukur kemampuan siswa yang dibinanya, sedangkan bagi siswa terbuka peluang untuk mendapatkan kesempatan berkompetisi ke jenjang yang lebih tinggi apabila mendapatkan prestasi. Bagi Sekolah, terbuka kesempatan untuk mengukur sampai sejauhmana perkembangan pembinaan olahraga disekolahnya.

Dari hasil kegiatan O2SN tingkat SMA yang dipusatkan di SMAN I Kawali keluar sebagai juara umum SMAN I Kawali yang meraih prestasi pada cabang olah raga atletik nomor lompat tinggi putra atas nama Irman Risnandar, nomor lompat tinggi putri atas nama Syifa Fatimatuzahra, nomor tunggal bulu tangkis putri atas nama Sunny Wulandari, serta bola voly beregu putra dan putri, dengan rekapitulasi peroleh medali emas 5, medali perak 3 dan medali perunggu 2. (Mamay)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost