Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Persyaratan Naik Pangkat, Personil Polres Klungkung Ujian Beladiri | Lawu Post

Persyaratan Naik Pangkat, Personil Polres Klungkung Ujian Beladiri

Jumat, 11 September 20150 comments

Klungkung (LawuPost) Sebanyak 83 Personil Polres Klungkung yang terdiri dari Perwira 12 orang dan Bintara 71 orang, terlibat saling pukul, saling tendang, saling tangkis dan saling membanting serta saling mengunci antara satu dengan yang lainnya, Penonton yang lain hanya diam menonton, sekali-kali hanya diberikan tepuk tangan, bertempat di Halaman depan Mapolres Klungkung, Sabtu, 12/9.

Ternyata ke 83 personil tersebut bukan sedang berkelahi antara satu dengan yang lainnya, melainkan
mereka sedang mengikuti ujian beladiri Polri dalam rangka kenaikan pangkat periode januari 2016.

Wakapolres Klungkung  Kompol AA. Gede Mudita SH. menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh Personil dari Polres dan Polsek yang nanti pada bulan Januari 2016 mendatang akan menerima kenaikan pangkat.

Dikatakan juga, Tujuannya dari Ujian Bela diri Polri ini untuk meningkatkan kemampuan perorangan tiap anggota, khususnya dalam bidang beladiri, untuk mendukung pelaksanaan tugas di lapangan.

Dalam ujian beladiri Polri ini, ungkap Wakapolres, tiap anggota mempraktikkan berbagai materi beladiri Polri yang telah didapat, diantaranya, bagaimana cara melumpuhkan dengan tangan kosong maupun memakai alat. “Mereka mempraktikkan kemampuan beladiri dengan tangan kosong dan menggunakan alat. Baik itu  senjata tajam, borgol, maupun dengan tongkat Polri.

Waka Polres meminta agar para peserta ujian melaksanakannya dengan sungguh-sungguh agar tidak ada yang cedera, kalau tidak serius dan sungguh-sungguh kita akan ulang lagi sampai gerakannya benar.

Bertindak selaku tim penguji adalah dari Urlat Bag Sumda Polres Klungkung. (red)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost