Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Prajurit Kostrad Bantu Petani Warga Binaan Panen Padi | Lawu Post

Prajurit Kostrad Bantu Petani Warga Binaan Panen Padi

Selasa, 14 April 20200 comments

Merauke (LawuPost.Com) Prajurit Yonif Mekanis Raider 411/Pdw Kostrad yang tergabung dalam Satgas Pamtas RI-PNG, membantu petani warga binaan melaksanakan panen padi di Kampung Sipias, Distrik Eligobel, Kab. Merauke, Provinsi Papua, Senin (13/4/2020).

Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis Raider 411/Pdw Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya S.Sos., M.Han. mengungkapkan, kegiatan membantu panen padi di sawah masyarakat binaan adalah untuk kedua kalinya dilaksanakan oleh Pos Kotis. “Tujuannya adalah untuk mempererat tali silaturahmi dan menciptakan Kemanunggalan TNI-Rakyat. Selain itu juga, mendukung pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan, khususnya di wilayah perbatasan RI-PNG,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa kegiatan panen kali ini dipimpin Letda Inf Moch. Setyo Dwi Purnomo bersama tujuh personel Pos Kotis, merupakan wujud kepedulian TNI yakni Satgas Pamtas membantu meringankan warga binaan yang sedang melaksanakan panen padi, serta dalam rangka mensukseskan program dibidang Swasembada Pangan Nasional.

“Keikutsertaan personel Satgas Yonif Mekanis Raider 411/Pdw Kostrad membantu warga panen padi ditengah wabah bahaya Virus Corona, diharapkan dapat memupuk kebersamaan serta memberikan motivasi khususnya para petani disekitar pos TNI, sehingga akan memacu semangat dalam mengolah sawahnya agar hasil panen kedepannya terus meningkat,” pungkasnya.

Sementara itu, Bapak Sariman (49 th) pemilik sawah menyampaikan rasa terima kasih kepada Satgas Yonif Mekanis Raider 411/Pdw Kostrad yang telah membantunya melaksanakan panen padi hingga mengantarkan hasil panen kerumahnya. “Kehadiran Satgas Pamtas yakni Pos Kotis disini sangat membantu kami. Selalu dekat dengan masyarakat di Kampung Sipias dan hadir membantu meringankan kesulitan yang dihadapi warga, sekali lagi terima kasih banyak Bapak-bapak TNI,” tuturnya.

Autentikasi :
Pasi Intel Satgas Yonif Mekanis Raider411/Pdw Kostrad, Lettu Inf Asep Saepudin, S.T. Han.

Team Redaksi www.lawupost.com
Ucu Sl / Wahyudi


Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost