Batuporon (LawuPost.Com) Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Batuporon, Lantamal V Letkol Laut (P) Dodi Hermanto M. Tr. Hanla., berikan dukungan Sembako keseluruh personel baik Militer maupun PNS Lanal Batuporon diselenggarakan di lapangan Apel Mako Lanal Batuporon. Rabu (15/4).
Dalam sambutannya Danlanal Batuporon menyingkapi perkembangan Virus Corona Covid-19 yang merupakan jenis virus yang bisa menginfeksi sistem pernapasan. Virus ini bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat dan pneumonia.
Terkait hal tersebut, Danlanal Batuporon menekankan untuk selalu menjaga kesehatan tubuh, dengan meningkatan daya tahan tubuh, makan makanan yang bergizi dan berolahraga. Disamping itu Komandan juga menekankan agar seluruh anggota Lanal Batuporon bijak dalam menyikapi berita-berita yang beredar tentang virus corona baik di berita maupun media sosial dan tidak terpancing berita hoax yang tidak jelas isi dan sumbernya.
Selain itu, untuk pencegahannya dapat dilakukan beberapa cara antara lain gunakan masker saat beraktivitas di luar atau di dalam ruangan, terutama bila beraktivitas di tempat umum, rutin mencuci tangan dengan air dan sabun atau hand sanitizer yang mengandung alkohol setelah beraktivitas di luar ruangan, menutup mulut dan hidung dengan tisu saat batuk atau bersin serta jika sakit (demam, batuk, pilek dll) segera berobat ujar Komandan.
Hindari keluar rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak, jaga kesehatan, kebersihan lingkungan kerja dan rumah serta manfaatkan kesempatan pada hari Selasa/Jum'at untuk melaksanakan olah raga rutin guna tetap terjaga stamina tubuh, pungkasnya.
Pada kesempatan apel dengan menjaga jarak antar personel (pshysical distancing) tersebut seluruh personel Lanal Batuporon mendapatkan sembako yang diserahkan langsung oleh Komandan Lanal Batuporon.
Team Redaksi www.lawupost.com
Ucu S / Wahyudi
Posting Komentar