Cimahi (LawuPost.Com) Kegiatan Forum Perangkat Daerah (FPD) Satuan Polisi Pamong Praja Dan Pemadam Kebakaran Kota Cimahi tahun 2020 bertempat di Aula gedung A Pemerintahan Kota (Pemkot) Cimahi(24/2/2020).
“Selama ini masyarakat sudah banyak bergantung kepada kami. Dan untuk merealisasikannya, harus ada peran serta dari masyarakat.”Kata H.Totong Solehudin, S. Sos.,M.Si kepala Satpol pp dan Damkar Kota Cimahi saat membuka Forum Perangkat Daerah,
Di akuinya, Sebagai manusia yang punya banyak kelemahan ditambah dengan keterbatasan personil yang dimiliki, saran serta pendapat dari masyarakat saat ini dan seterusnya sangat dibutuhkan. tujuan diadakannya pelaksanaan FPD ialah menyelaraskan usulan hasil musren bang RKPD di kecamatan dengan rencana program dan kegiatan SKPD Kota Cimahi.
Ia juga mengingatkan, aman itu harus mulai dari diri sendiri dulu, dan selanjutnya aman untuk lingkungannya. Jika sudah begitu, tidak ada yang tidak mungkin , Saat ini (Satpol PP) mencoba untuk menjadi Satpol PP sebagai sahabat PKL bukan musuh PKL.
Dalam kesempatan yang sama, Ir. H. Ajay Muhammad Priatna, M.M.Walikota Cimahi menambahkan sebenarnya Satpol pp Dan Damkar itu tugasnya sangat berat, dibanding dengan dinas yang lain. Karena Menurutnya, Satpol pp setiap harinya harus bersentuhan langsung dengan masyarakat.
“Beda dengan dinas yang lain hubungannya banyak dengan benda mati, kalau Satpol bendanya hidup.” Jelas Ajay.
Team Redaksi www.lawupost.com
Reni Agustina
Posting Komentar