-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tabloid CERDAS Gelar Seminar Pendidikan Yang Berkarakter

Minggu, 18 September 2016 | 00.43 WIB Last Updated 2016-09-18T07:43:00Z
Cimahi (LawuPost) Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, mengamanatkan bahwa pendidikan nasional berfungsi untuk mengembangkan kemampuan dan membentuk karakter serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.

Hal itu disampaikan Walikota Cimahi Hj. Atty Suharti di hadapan 250 Kepala sekolah pada saat membuka seminar pendidikan dengan tema “Membangun Pendidikan Karakter di Kota Cimahi”, yang diadakan Tabloid CERDAS dan
PPPKB yang bertempat di Aula SMKN 1 Cimahi, Jl. Mahar Martanegara, Kamis (15/09/2016).

Dalam kesempatan tersebut Walikota mengajak para pendidik untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada tuhan yang maha esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, suka menolong orang lain  dan menjadi warga negara
yang demokratis serta bertanggung jawab.

Walikota  juga megajak berbagai pihak, baik pemerintah maupun swasta, dan  masyarakat   untuk peduli terhadap pendidikan, dalam mencetak  generasi muda yang berkarakter.

“Kota Cimahi tengah meningkatan SDM karena tidak mau tertinggal dari daerah lain maka pemerintah Kota Cimahi membangun BITC dan Techno Park ,
sebagai pusat pengembangan technologi tepat guna,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut Pemimpin Redaksi Tabloid CERDAS Wahyudi mengatakan, Pembangunan karakter merupakan salah satu yang diamanatkan dalam Pancasila dan Pembukaan UUD 1945, maka Pemerintah menjadikan pembangunan karakter sebagai salah satu program
prioritas dalam pembangunan nasional ini.


Semangat itu secara implisit ditegaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional di mana pendidikan karakter ditempatkan sebagai landasan untuk mewujudkan visi pembangunan nasional, yaitu “Mewujudkan masyarakat berakhlak mulia, bermoral,
beretika, berbudaya, dan beradab berdasarkan falsafah Pancasila.”

“Terkait dengan upaya mewujudkan pendidikan karakter sebagaimana yang diamanatkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional  , sesungguhnya hal yang dimaksud itu sudah tertuang dalam fungsi dan tujuan pendidikan nasional, yaitu “Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa”,
tegasnya.

Kalau didalam dunia pendidikan, pendidikan karakter bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif dan mandiri, serta bertanggung jawab.

 ” Dengan demikian, Pendidikan berkarakter  merupakan landasan yang kokoh untuk melaksanakan operasional di dalam pendidikan,” tambahnya.

Lebih lanjut Wahyudi menegaskan bahwa Pendidikan karakter disebut sebagai pendidikan nilai, pendidikan budi pekerti, pendidikan moral, pendidikan watak, keteladanan, memelihara apa yang baik dan mewujudkan kebaikan itu dalam kehidupan sehari-hari dengan sepenuh hati. Sehingga peserta didik mampu bersikap dan bertindak berdasarkan nilai-nilai yang telah menjadi kepribadiannya.

Pendidikan pembangunan karakter bangsa di dalam pelaksanaannya harus dilakukan secara, sosialisasi , pemberdayaan, pembudayaan, dan kerjasama seluruh komponen bangsa.

“Bisa dilakukan dengan pendekatan sistematik dan interaktif,, bisa melibatkan keluarga, satuan pendidikan, pemerintah, masyarakat sipil, anggota legislatif,, dunia usaha,  dan masih banyak lagi dan salah satunya adalah media masa,” ungkapnya.

Terkait dengan  hal tersebut, maka Tabloid CERDAS ikut berpartisipasi dalam membangun karakter anak Bangsa.

“Semoga keberadaan Tabloid CERDAS bisa di manfaatkan oleh Pendidik maupun peserta didik untuk mengasah ketrampilan, dan sebagai alat untuk mensosialisasikan pendidikan berkarakter,” tegasnya.

Dalam seminar tersebut selain di hadiri oleh Walikota Cimahi Hj. Atty Suharti, SE, acara juga dihadiri Oleh Asisten Ekonomi dan  Pembangunan Kota Cimahi, Benny Bachtiar serta Kadisdikpora Kota Cimahi, Dikdik S Nugrahawan, Pembina Tabloid CERDAS Nurdin Hidayat beserta jajarannya.

 Tampil sebagai narasumber DR.Ir.H.M. Itoc Tochija, MM dan DR.Hari Suderadjat, Drs,M.Pd. di pandu oleh moderator Rina Heryani, S. Pd,.M.Pd  (Tim)