Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Komisi III DPRD Kota Banjar Soroti Proyek Hotmix yang Amblas | Lawu Post

Komisi III DPRD Kota Banjar Soroti Proyek Hotmix yang Amblas

Minggu, 07 Februari 20160 comments

Banjar (LawuPost) – Kontraktor dituntut bertanggungjawab bila tidak mau masuk daftar hitam dibalik amblasnya jalan di lokasi pengaspalan hotmix yang berlangsung sejak sekitar tiga pekan lalu. Sampai saat ini area yang amblas kian melebar. “Kendati jalan yang baru dibangun kondisinya seperti itu, hingga kini masih belum ada tanda-tanda mau diperbaiki, ”ujar salah seorang warga, Adang (41), Minggu (24/1).

Selain amblasnya jalan hotmix tersebut. Lanjut Adang, kondisi kirmir jalan yang tak beraturan di sekitar Jalan Bojong sudah menimbulkan tanah becek di area pemukiman penduduk. “Seiring tibanya musim hujan, gorong-gorong jadi mampet oleh  tanah,”tuturnya. Warga lainnya, Eri (56) berharap kondisi tersebut segera ditanggulangi pemerintah. “Kami berharap Pemkot Banjar mau turun ke lapangan meninjau proyek sampai pelosok. Supaya tak menimbulkan kesan negatif, misalnya niat membangun tetapi masyarakat malah yang dirugikan,”ujar Eri.

Persoalan ini mendapat sorotan Anggota DPRD Kota Banjar Komisi 3 Bidang Pembangunan Budi Sutrisno. Ia menyebutkan, siapa pun kontraktornya yang terbukti tak bertanggungjawab atas semua pekerjaannya, supaya diberi sanksi tegas. “Pokoknya sanksi itu harus diberikan. Amblasnya jalan hotmix di Jalan Bojong sebagai indikasi pekerjaan yang asal-asalan. Ini semua supaya diperhatikan pihak ketiga,” ujar Budi yang juga Ketua Fraksi Hanura Demokrat (Hade) DPRD Banjar, Minggu (24/1).

Hal senada dikatakan Anggota DPRD Kota Banjar Komisi 3 lainnya, H. Mujamil. Tindakan tegas bisa dilakukan dengan memasukkan kontraktornya ke daftar hitam. “Kalau ada kesalahan dari kontraktor, ya, di blacklist. Supaya kedepannya lebih bertanggungjawab dan memperhatikan kualitas pekerjaan yang maksimal,” tutur Mujamil. Lebih lanjut Mujamil berharap Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar berani memanggil kontraktor pengaspalan hotmix tersebut dan dicari akar permasalahannya. “Apakah amblasnya itu akibat tidak sesuai spek atau ada masalah lain. Proyek itu kan masih dalam tahap pemeliharaan, seharusnya sekarang segera diperbaiki,” katanya. Mujamil juga menyoroti pemasangan kirmir atau tembok penahan tebing yang tak beraturan atau tak dipasang seluruhnya. “Terkait cul col nya pengerjaan kirmir sepenjang jalan yang dihotmix, kami merasa aneh juga. Mengapa tk seluruhnya dipasang, ”ujar Mujamil.

 Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar, H. Harun Arasyid, menargetkan proyek hotmix (aspal beton) yang amblas di Jalan Bojong Kelurahan Situbatu Kecamatan Banjar Kota Banjar selesai dikerjakan kontraktor paling lambat pekan depan. Menurutnya, pihak rekanan berjanji siap memperbaiki hotmix yang amblas itu dan selesai pekan ini. “Kita lihat saja, apakah rekanan tersebut tepati janjinya atau tidak, “katanya.

 Dipastikan pengerjaannya tetap dipantau dan diharuskan hotmix penggantiannya berkualitas sama, kata Harun kepada tim Lawu News disela-sela memantau proyek jalan hotmix yang amblas tersebut bersama komisi 3 DPRD Kota Banjar, Senin (25/1). Diantara penyebab amblasnya hotmix itu, dikatakan Harun, karena tepat di bawah jalan hotmix yang amblas sebelumnya ada pipa PDAM yang bocor. Kemudian, ketika perbaikan pipa tersebut pemadatan tanahnya kurang sehingga otomatis hotmix diatasnya menjadi amblas. “Proyek hotmix jalan Bojong itu dikerjakan PT Hutama Karya. Terkait spesifikasinya AC-BC dengan ciri lapisan pertama lebih kasar, ”kata Harun seraya berharap pihak rekanan yang mengerjakan hotmix memperbaiki breman jalan di pinggir jalan.  (Tim)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost