-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ketua DPRD Kota Cimahi Pimpin Musyawarah Pasca Longsor TPT Di Leuwigajah

Selasa, 29 Oktober 2024 | 04.02 WIB Last Updated 2024-10-29T11:02:27Z

Kota Cimahi, Lawupost. Com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Cimahi Wahyu Widyatmoko memimpin musyawarah lanjutan antara warga terdampak longsor Leuwigajah, pihak pengembang kompleks Mandalika, serta sejumlah SKPD Kota Cimahi, Selasa (29/10/2024).

Pada awak media ketua DPRD Kota Cimahi Wahyu Widiyatmoko mejelaskan, langkah selanjutnya yang akan dilakukan oleh DPRD atas kejadian longsor di perumahan Mandalika tersebut,  akan melibatkan konsultan independen untuk melakukan penelitian secara teknis sehingga bisa memberikan hasil kajian secara teknis atas pembangunan perumahan tersebut.

“Dari kajian konsultan independen itu kita akan bandingkan dengan kajian dari Tim PUPR maupun dari pihak pengembang untuk menjadi bahan dalam memtuskan solusi apa yang harus dilakukan,” ucap Wahyu.

Jika hasil kajian menunjukan pembangunan tersebut tidak bermasalah, maka perumahan tersebut aman untuk dihuni, namun jika hasilnya menunjukan akan berpotensi memunculkan masalah dikemudian hari, maka pembangunan perumahan tersebut harus dihentikan, tegas Wahyu.

“Dari kajian teknis tad ibis diketahui apakah korban yang terdampak masih layak untuk tinggal disana ataupun tidak, nanti akan diketahui bagaimana menindaklanjutinya seperti apa,”tandasnya. (Ucu Sudarsah)