Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Danlantamal IX Disambut Haru Oleh Masyarakat Negeri Pasanea | Lawu Post

Danlantamal IX Disambut Haru Oleh Masyarakat Negeri Pasanea

Sabtu, 17 Desember 20220 comments

 

Ambon (LawuPost.Com) Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon, mengunjungi Negeri Pasanea Seram Bagian Barat, Sabtu (17/12/2022).

Mengawali kunjungan kerjanya Dantamal IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T. disambut haru dengan iringan seni hadrah oleh masyarakat Pasanea Seram Bagian Barat Maluku Tengah.

Dalam kunjungan kerjanya Komandan Lantamal IX didampingi Ketua Korcab IX DJA III Ny. Widiya Said Latuconsina beserta PJU dan Kasatker Lantamal IX membawa pesan kemanusiaan yaitu pengobatan gratis atau yang biasa disebut Bhakti Kesehatan Gratis kepada masyarakat Pasanea dengan melayani pemeriksaan kesehatan dan didukung obat-obatan yang sudah disediakan oleh Dinas Kesehatan Lantamal IX.

Hal ini tentunya selaras dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. bahwa sejatinya TNI Angkatan Laut selalu menjadi pelopor kesehatan bagi masyarakat khususnya masyarakat pesisir.

Adapun selain bhakti kesehatan gratis, Danlantamal IX juga memberikan sosialisasi terkait werving penerimaan Prajurit TNI Angkatan Laut, antusiasme masyarakat sangat luar biasa saat mengikuti sosialisasi penerimaan prajurit TNI AL. Terlebih lagi, dengan adanya Satuan Pendidikan (Satdik) III di Sorong, akan memudahkan putra-putri Maluku untuk mengejar mimpi dan menggapai cita-cita mereka. Apalagi para warga terlihat begitu bahagia dan bersemangat, karena sudah banyak contoh putra-putri daerah yang sudah menjadi Prajurit TNI Angkatan Laut.

Sebuah kesempatan besar yang diberikan oleh Danlantamal IX ditujukan untuk putra-putri warga Desa Pasanea, dimana akan diberikan pembinaan untuk mereka yang mempunyai cita-cita menjadi TNI Angkatan Laut. (Dispen Lantamal IX/Ambon)

 

Berita Foto: 




 

Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost