Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Tingkatkan Profesionalisme, Rumkital dr. Oepomo Latih Personelnya Cakap Tanggulangi Bahaya Kebakaran | Lawu Post

Tingkatkan Profesionalisme, Rumkital dr. Oepomo Latih Personelnya Cakap Tanggulangi Bahaya Kebakaran

Selasa, 18 Juli 20170 comments

Surabaya (LawuPost.Com) Guna meningkatkan profesionalismedan  kualitas pelayanan dibidang kesehatan, personel Rumah Sakit TNI AL (Rumkital) dr. Oepomo Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V Surabaya dilatih untuk cakap dalam penanggulangan bahaya kebakaran dan evakuasi korban kebakaran.

Gelar operasi dan latihan penanggulangan bahaya kebakaran dan evakuasi korban kebakaran ini dibuka Kepala Rumah Sakit dr. Oepomo Lantamal V Letkol Laut (K) Imam Hidayat, Sp.S di Aula Rumkital dr.Oepomo Jl. Laksda M. Nazir no.56 Surabaya, Selasa (18/7).

Pembukaan Opslat yang diikuti 65 peserta ini,  dihadiri Asisten Operasi Danlantamal V Kolonel Laut (P) Aries Harjadi, S.H, Asisten Personel Danlantamal V Kolonel Laut (KH/W) Tresna Kusumawati, S.Pd.,M.A.P, Kadiskes Kolonel Laut (K) dr. Pudji Widodo, Kadisminpers Letkol Laut (KH) Drs. Made Suweca, Dandenma Lantamal V Letkol Marinir Achmad Yudinanto, perwira staf,  para Instruktur dan tim penilai.

Karumkit dr. Oepomo dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan diselenggarakannya latihan ini untuk meningkatkan  kemampuan dan profesionalisme personel kesehatan Rumkital dr. Oepomo dalam melaksanakan fungsi asazinya secara individu dan kelompok dalam menangani bahaya kebakaran  serta mengevakuasi korban kebakaran.

“Opslat ini merupakan salah satu bentuk dari kepedulian pimpinan TNI AL dalam membekali setiap personel kesehatan terutama Rumkital dr. Oepomo  agar memiliki kemampuan dan profesionalisme dibidang kesehatan,” terang Imam -sapaan akarab Karumkital dr. Oepomo ini.

Dalam acara pembukaan latihan operasi tersebut, Karumkital dr. Oepomo menyematkan pita kepada dua orang perwakilan sebagai tanda dimulainya latihan.

Karumkit  berharap agar seluruh peserta laitihan mengikuti semua meteri dengan seriaus. “Laksanakan latihan ini dengan serius, sehingga ilmu kalian bisa bertambah dan tanyakan hal-hal yang belum kalian pahami, sehingga setelah terjun langsung ke lapangan tidak perlu lagi bertanya tentang ini dan itu,” pungkasnya.(Dispen Lantamal V /Red)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost