Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Lulusan SMKN I Ciamis Diminati Industri | Lawu Post

Lulusan SMKN I Ciamis Diminati Industri

Senin, 05 Juni 20170 comments

Ciamis (LawuPost) - Sebanyak  548 siswa SMKN 1 Ciamis tahun ajaran 2016-2017 dinyatakan lulus 100% 548 lulusan tersebut terdiri dari kompetensi keahlian multimedia 35 orang, kompetensi keahlian akomodasi perhotelan 66 orang, kompetensi keahlian jasa boga 31 orang, kompetensi keahlian akuntansi 156 orang, kompetensi keahlian administrasi perkantoran 114 orang, kompetensi keahlian pemasaran 112 orang serta kompetensi keahlian rekayasa perangkat lunak 33 orang.
 
Kepala Sekolah SMKN 1 Ciamis, Dra. Hj. Ika Karniati Sardi, MM.Pd selepas prosesi acara pelepasan  siswa siswi tahun ajaran 2016/2017 kepada tim Lawu News menegaskan keunggulan SMKN 1 Ciamis memiliki sertifikat ISO untuk menjaga kualitas manajemen dan pendidikan, terakreditasi A untuk semua program keahlian, setiap lulusan  dibekali kemampuan sesuai dengan program kompetensi keahlian selama menimba ilmu di bangku sekolah sehingga lulusannya kelak bisa langsung terserap ke dunia kerja, hal itu tidak terlepas dari gemblengan para guru-guru di SMKN 1 Ciamis yang memiliki sertifikasi international dan berpengalaman. Selain itu, SMKN 1 Ciamis ditunjang sarana dan prasarana yang memadai.
 
Kabar menggembirakan, kata Ika dari 548 siswa lulusan tahun ajaran  2016/2017 berdasarkan informasi dari Ketua Program Penempatan Bursa Kerja Khusus SMKN 1 Ciamis, Drs. H. Asep Andhika Gantina, dari data sebelum dibuka kelulusan sebanyak 12%  lulusannya langsung diterima bekerja di perusahaan per tanggal 30 April 2017. Diantaranya, Yogya Dept Store 30 orang, PT. Indomarco Pratama 13 orang, Matahari Dept Store Tasikmalaya 7 orang, Buntiq Kyala 2 orang, PT. MSP Ciamis 2 orang, BCA 1 orang dan Asia Plaza 3 orang, “kata Hj. Ika.
 
Selain keterserapan ke dunia industri, kata Hj. Ika, lulusan SMKN I Ciamis juga melanjutkan ke Perguruan Tinggi diantaranya melalui jalur SMPTN sebanyak 7 orang sudah di terima di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dan yang lainnya menempuh jalur SBMPTN.
 
Kepala Balai Pelayanan dan Pengawasan Pendidikan (BP3) Wilayah 7, Drs. H. Diding Gustaryadi, M.Pd. saat menghadiri prosesi pelepasan siswa siswi SMKN 1 Ciamis tahun ajaran 2016/2017 di GOR Kampus SMKN 1 Ciamis, beberapa waktu lalu dihadapan para tamu undangan dan orang tua murid serta siswa siswi lulusan, mengaku sangat bangga dengan prestasi yang diraih para siswa/siswi tersebut. Meski begitu, Diding, berharap prestasi tersebut agar lebih ditingkatkan lagi. Karena di Kabupaten Ciamis prosentase siswa yang melanjutkan ke Perguruan Tinggi masih kalah jika dibandingkan dengan di Bandung dan kota lainnya meskipun diakuinya lulusan dari SMK diprogramkan untuk masuk langsung ke dunia kerja bukan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi.
 
Menurutnya, keberadaan SMK di Kabupaten Ciamis saat ini masih kurang karena tidak sesuai dengan kebutuhan akan ruang belajar dibandingkan dengan jumlah lulusan dari jenjang SLTP yang setiap tahunnya selalu membludak. Lulusan-lulusan SMK di Kabupaten Ciamis seperti halnya SMKN 1 Ciamis, selalu mendominasi ketersediaan akan bursa lowongan kerja disetiap perusahaan dan industri. Hal tersebut tidak terlepas dari pembekalan yang diberikan sesuai program kompetensi keahlian yang digelutinya selama menimba ilmu di SMKN 1 Ciamis dari bapak dan ibu guru sehingga menghasilkan lulusan yang bisa bersaing tinggi dan berkualitas berlomba secara sehat dengan sekolah lainnya yang berada diluar Kabupaten Ciamis untuk mengisi kekosongan jobs pekerjaan yang ada.
 
Untuk itu, H. Diding  mengajak kepada para pemangku kepentingan pendidikan, terutama kepada kepala sekolah dan guru untuk dapat memberikan perhatian dan pendampingan lebih besar kepada peserta didik dalam membentuk dan menumbuhkan pola pikir dan perilaku yang berbasis kasih sayang dan toleran terhadap realitas keanekaragaman. Kepada siswa yang telah tamat, H. Diding meminta anak didik kiranya dapat mengimplementasikan ilmu pengetahuan yang selama ini dimiliki kepada kehidupan masyarakat. (mamay)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost