Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Bupati Bandung Barat Terima Anugerah Literasi Prioritas dari Kemdikbud | Lawu Post

Bupati Bandung Barat Terima Anugerah Literasi Prioritas dari Kemdikbud

Rabu, 22 Maret 20170 comments

Ngamprah-Disdik- (LawuPost) Bupati Bandung Barat, H. Abubakar terima Anugerah Literasi Prioritas dengan kategori A (sangat baik) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dan Badan Pembangunan Internasional Amerika (USAID), Selasa (20/32017) di Gedung Ki Hajar Dewantara, Kemdikbud. Pemberian Anugerah Literasi Prioritas didasari oleh keberhasilan Pemkab Bandung Barat dalam turut serta mendorong peningkatan literasi atau budaya baca siswa pada jenjang pendidikan dasar yang merupakan program Gerakan Literasi Sekolah dari Kemdikbud.

Anugerah Literasi Prioritas disampaikan oleh Dirjen Dikdasmen, Hamid Muhammad yang mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Pemberian anugerah selain diberikan kepada Pemkab Bandung Barat, diberikan pula kepada 18 kabupaten/kota di Indonesia yang menjadi mitra USAID Prioritas (Prioritizing Reform, Innovation, and Opportunities for Reaching Indonesia’s Teacher, Adminstrators and Students). Kabupaten penerima anugerah dengan kategori A, yaitu: Kab. Serdang Bedagai, Kab. Lumajang, Kab. Bandung Barat, Kab. Sidenreng Rappang, Kab. Tasikmalaya, Kab. Blitar, Kota Cimahi, Kab. Maros, Kab. Bireun, dan Kab. Sidoarjo. Sedangkan kabupaten/kota penerima anugerah dengan kategori B, yaitu: Kab. Banyuwangi, Kab. Tangerang, Kab. Aceh Barat Daya, Kab. Sragen, Kab. Banjarnegara, kab. Serang, Kab. Wajo, Kab. Labuhanbatu, dan Kab. Demak.

Pemberian anugerah didasari oleh dukungan pemerintah kabupaten/kota terhadap program literasi yang digagas dan dikembangkan oleh Kemdikbud. Dukungan dari setiap kabupaten/kota tersebut diberikan dalam bentuk pengalokasian dana pada APBD, penerbitan berbagai regulasi dan edaran terkait pelaksanaan program literasi. Selain itu, didasari pula oleh penyelenggaraan berbagai kegiatan literasi yang kreatif dan inovatif baik di lingkungan sekolah, masyarakat, maupun lingkungan pemerintahan kabupaten/kota. Hal itu yang menjadi bagian dari lima komponen Indeks Pembangunan Literasi. Kelima komponen dalam Indeks Pembangunan Literasi diformulasikan menjadi: publikasi dan sosialisasi, penguatan pelaku/pegiat literasi, penyediaan bahan bacaan, penguatan kelembagaan, serta pelibatan publik. Berdasarkan kelima komponen tersebutlah, tim penilai Anugerah Literasi Prioritas menetapkan kategori kabupaten/kota, di antaranya Kabupaten Bandung Barat termasuk pada kategori A (sangat baik).

Saat penerimaan Anugrah tersebut, H. Abubakar didampingi oleh Hj. Elin S. Abubakar yang juga merupakan Bunda Literasi Bandung Barat. Sebab tidak bisa dipungkiri bahwa keberhasilan Kabupaten Bandung Barat dalam meraih Anugerah Literasi Prioritas tidak terlepas dari dorongan Bunda Literasi dalam melakukan akselerasi program literasi di Bandung Barat baik pada satuan pendidikan, masyarakat, maupun unsur Pemkab Bandung Barat.

Dalam sambutannya, Dirjen Dikdasmen, Hamid Muhammad mengungkapkan bahwa anugerah Literasi Prioritas diberikan kepada setiap kabupaten/kota yang selama ini telah memberi dukungan terhadap Gerakan Literasi Sekolah. Dengan demikian, Kemdikbud sudah sepantasnya memberi apresiasi terhadap kabupaten/kota tersebut. Apresiasi yang diberikan pihaknya diharapkan dapat menjadi motivasi bagi setiap pemerintah kabupaten/kota untuk mengembangkan program literasi agar lebih kreatif dan inovatif.

“Apresiasi yang diberikan ini diharapkan dapat menjadi motivasi setiap pemerintah kabupaten/kota untuk terus-menerus mengembangkan program literasi di daerahnya masing-masing dengan berbagai program kreatif dan inovatif,” tutur Hamid Muhammad dalam sambutannya di hadapan para hadirin yang di antaranya adalah para bupati dan walikota penerima Anugerah Literasi Prioritas.—DasARSS/Di.
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost