Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Banyumas, 28 Kali Kwarcab Tergiat Tingkat Kwarda Jateng | Lawu Post

Banyumas, 28 Kali Kwarcab Tergiat Tingkat Kwarda Jateng

Minggu, 06 September 20150 comments

Banyumas (LawuPost) Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Banyumas kembali mempertahankan predikat penghargaan tergiat di Tingkat Kwarda XII Jateng untuk ke 28 kalinya sejak tahun 1988. Penghargaan tersebut diserahkan pada apel besar peringatan ke-54 Gerakan Pramuka Tahun 2015 tingkat Provinsi Jawa Tengah dan Pemukaan Raimuna Daerah, Sabtu (5/9) di Bumi Perkemahan Linggo Asri Kabupaten Pekalongan.

Wakil Ketua V Bidang Humas dan Abdimas Kwarcab Banyumas Agus Nur Hadie mengatakan, prestasi yang diraih tahun ini antara lain, tergiat I bidang binamuda, Tergiat II bidang
organisasi dan hukum, tergiat II bidang binawasa serta tergiat II bidang humas dan pengabdian masyarakat.

"Dari lima bidang yang dilombakan kita mendapatkan penghargaan sebanyak empat, untuk bidang keuangan, usaha dan sarana prasarana tahun ini lolos tidak bisa kita pertahankan” katanya.

Lebih lanjut Agus mengatakan walau tahun ini Banyumas masih Tergiat namun dibandingkan tahun sebelumnya, ada penurunan dimana bidang Organisasi dan Hukum tahun lalu Tergiat I menjadi tergiat II dan bidang keuangan, usaha dan sarana prasarana tahun lalu Tergiat III sekarang lepas. “Ini menjadi PR untuk kita semua, karena kwarcab lain juga semakin bagus” tambah Agus.

Selain prestasi tersebut Agus menambahkan bahwa Wakil Ketua Mabicab (Wakil Bupati Banyumas) juga mendapat penghargaan “Lencana Dharma Bakti” Pramuka atas kepeduliannya dalam gerakan pramuka di Banyumas.

Pengumuman penghargaan pada kegiatan tersebut terasa milik Banyumas, karena setiap penghargaan nama Kwarcab Banyumas selalu disebut. Penegak Garuda dari Kwarcab Banyumas atas nama Syarifatul Yasmin Ulfah dari pangkalan SMA Negeri 1 Purwokerto meraih Juara I "Eagle Scout Award" Tingkat Kwarda Jawa Tengah.

Agus menyadari bahwa prestasi yang diraih bukanlah kerja keras pengurus kwarcab saja. “Kami berterima kasih kepada semua pihak, kepada Kakak-kak di Jajaran Mabicab, Mabiran, Kwaran, Mabigus, Adik-adik DKC dan DKR serta pegiat dan simpatisan Pramuka Banyumas atas dukungan, dedikasi dan loyalitas dalam kegiatan kepramukaan” pungkas Agus.( Parsito/red)
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost