Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Satgas TNI Yonif Raider 300/Bjw Peduli Masyarakat Papua | Lawu Post

Satgas TNI Yonif Raider 300/Bjw Peduli Masyarakat Papua

Selasa, 08 Oktober 20190 comments

Distrik Mannem Papua (LawuPost.Com) ,- Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw Pos Kotis dipimpin Lettu Inf Yusra Sabban melaksanakan kegiatan anjangsana dan sekaligus memberikan bantuan sembako kepada warga yang membutuhkan di Kp. Wonorejo Pir IV Distrik Mannem Kab. Keerom Prov. Papua, kemaren Selasa (8/10).

Kegiatan anjangsana ini dilaksanakan selain bertujuan untuk pendekatan dan menjalin silaturahmi tehadap masyarakat binaan Pos, bertujuan juga untuk melaksanakan kegiatan amal kemanusiaan terhadap masyarakat yang kurang mampu diwilayah Kp. Wonorejo Pir IV.

Pemberian bantuan Sembako terhadap masyarakat binaan Pos adalah suatu wujud kepedulian dari Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw kepada warga yang lebih membutuhkan, bantuan sembako kami berikan kepada Bpk Frans dan Ibu Alfonsina Yaboisembut warga Kp. Wonorejo Pir IV, Karena beliau hanyalah  berpropesi sehari-hari berkebun tanaman jagung dan ketela dilahan yang tidak begitu luas didaerah Kp. Wonorejo yang penghasilannya tidak mencukupi kebutuhan hidup keluarganya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga menyentuh hati kami untuk memberikan bantuan sembako kepada Bpk Frans dan Ibu Alfonsina Yaboisembut.

Bpk Frans dan Ibu Alfonsina Yaboisembut mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya kepada Personel Satgas, Pos Kotis yang sudah peduli dengan warga yang kurang mampu seperti saya, semoga bantuan kemanusiaan akan terus diberikan kepada masyarakat yang membutuhkannya.

Kami dari Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw akan selalu membantu warga masyarakat yang membutuhkan, karena kita sesama manusia harus saling peduli dengan sesamanya.

Dansatgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw Letkol Inf Ary Sutrisno, S.I.P, mengatakan, " semoga apa yang telah diberikan  dapat bermanfaat, ini juga sebagai bentuk wujud kepedulian Satgas kepada warga binaannya ". (Pendam III/Siliwangi).

____________________________________
Team Redaksi www.lawupost.com
Reporter/Editor : Ucu S/Wahyudi
Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost