Selamat Datang Di Website Lawupost.com (Menyatukan Inspirasi Dan Motivasi) Jumat Bersih Danlanal Tegal Adakan Kegiatan Bersih Makam Serentak Di wilayah Kerjanya | Lawu Post

Jumat Bersih Danlanal Tegal Adakan Kegiatan Bersih Makam Serentak Di wilayah Kerjanya

Jumat, 15 Mei 20200 comments

Tegal (LawuPost,Com) Jum'at bersih. Komandan Lanal Tegal Letkol Mar Ridwan Azis, M.Tr. Hanla., CHRMP., adakan bersih Makam diwilayah kerja Lanal Tegal, adapun giat ini dilaksanakan bersama warga di sekitaran area pemakaman ada 3 (Tiga)  titik  pemakaman yang dibersihkan yaitu Makam Mbah Panggung (Syeh Syarif Abdurrohman) di Kelurahan Panggung Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal, makam Syeh Junaedi AL Bagdadi di (Posal Kluwut) desa Randusanga Wetan Kecamatan Brebes Kabupaten Brebes dan Makam Syeh Maulana Syamsudin di desa Tanjungsari Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang (Posal Tanjungsari). Ini adalah makam para tokoh agama dan tokoh masyarakat  dan sebagian adalah tempat pemakaman umum.Jum'at  Siang (15/5).

Kegiatan gotong royong bersih makam tersebut dilaksanakan oleh prajurit Lanal Tegal dan warga desa setempat adapun Kegiatan tersebut bertujuan membersihkan area makam/kuburan yang sudah banyak di tumbui rumput liar.

Pada kesempatan itu Danlanal Tegal mengatakan, “Kegiatan ini adalah salah satu bentuk keperdulian Prajurit Lanal Tegal untuk menjaga kearifan lokal dan sekaligus mempererat kebersamaan dengan masyarakat. Kegiatan gotong royong ini sebagai wujud nyata TNI hadir untuk masyarakat”.

Kebersamaan dengan warga untuk peduli akan kebersihan lingkungan harus tetap dijaga bersama, disamping itu kegiatan tersebut merupakan hal positif yang bertujuan membangun masyarakat dalam menumbuhkan semangat gotong royong.

Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat akan lebih peduli tentang pentingnya gotong-royong dalam menjaga kebersihan lingkungan terutama kebersihan komplek pemakaman dan tentunya tidak menutup kemungkinan ahli waris dari makam yang tahun ini tidak bisa mudik ke kampung halaman mengingat pandemi Covid yang masih mewabah akan sedikit bernafas lega karna makam orang tua atau saudaranya sudah kami bersihkan. Tutup Danlanal.  ***

Team Redaksi www.lawupost.com
Ucu S/Wahyudi

Share this article :

Posting Komentar

NUSANTARA BERSATU

EDISI TABLOID CERDAS

EDISI TABLOID CERDAS
 
Support : Creating Website | Lawupost | Lawupost Template
Copyright © 2011. Lawu Post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Lawupost Template
Proudly powered by Lawupost